Balai Pelatihan Kesehatan Batam

Loading

Archives Januari 2024

SERAH TERIMA JABATAN KEPALA SUB BAGIAN ADMINISTRASI UMUM BAPELKES BATAM

Serah terima jabatan yang selanjutnya disebut sertijab adalah penyerahan dan penerimaan tentang jabatan, tanggung jawab, dan wewenang dari pejabat lama kepada pejabat baru.

Selasa, tanggal 16 Januari 2024, bertempat di auditorium Bapelkes Batam,  telah dilaksanakan acara serah terima kepala sub bagian administrasi umum di Balai Pelatihan Kesehatan Batam. Acara diawali dengan pembacaan berita acara Sertijab oleh MC, dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Bapelkes Batam Bapak Khaerudin, S.Kep, Ners, MKM..

Jabatan kasubag adum ini sebelumnya dijabat oleh Bapak Hertina Jatnika Putra, S,ST, MM dan beralih kepada Bapak Ns. Agung Ruhdiyat, S.Kep., M.Kep.,

Seluruh pegawai di lingkungan Bapelkes Batam hadir dalam acara sertijab tersebut berkesempatan hadir juga Kepala Balai Besar Kekarantinaan Kesehatan Batam, Bapak Ahmad Hidayat, SKM, M. Epid, Kepala Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat Batam, Bapak Budi santoso, SKM, MPH dan seluruh pegawai Bapelkes Batam. “Terima kasih kepada Bapak Hertina atas pengabdian dan dedikasinya selama bertugas di Bapelkes Batam”, ucap Kepala Bapelkes Batam dalam sambutannya.

Selamat mengemban tugas yang baru Pak Hertina, semoga sukses dan selalu menjadi yang terbaik.

-EFF-